Pekalongan – Kantor Kementerian Agama Kota Pekalongan selama dua hari (21-22 Oktober 2015) menggelar Kegiatan pendampingan penyusunan SOP (Standart Operasional Prosedur) dan Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP) yang diikuti oleh para Kasi, Kepala KUA dan Pengelola Kegiatan di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kota Pekalongan. Acara yangdimulai pukul 08.30 tersebut langsung dibuka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama, H. Imam Tobroni, S,Ag, MM di Aula Kantor setempat.
Menurut Ketua Panitia sekaligus Perencana Fungsional Kankemenag Kota Pekalongan, Ainurrofi, S.H, tujuannya agar semua pihak yang bertanggung jawab terhadap program dapat menyusun SOP kegiatan dan juga mendorong partisipasi penyusunan LAKIP. “Semua materi yang ada dalam kegiatan ini disampaikan langsung oleh narasumber yang berasal dari Balai Diklat Keagamaan Provinsi Jawa Tengah,” Jelas mas Rofi sapaan akrabnya.
Kepala Kankemenag Kota Pekalongan, H. Imam Tobroni, S,Ag, MM ketika memberikan sambutan sekaligus membuka acara menyampaikan betapa pentingnya SOP dalam setiap pelaksanaan kegiatan. “SOP menjadi rambu sekaligus pemandu apa saja dan kemana arah kegiatan akan dilaksanakan sehingga akuntabilitasnya dapat dipertanggungjawabkan secara optimal, maka hendaknya peserta dapat mengikuti kegiatan dengan serius dan antusias dalam mendengarkan serta menerima materi sekaligus segera mengimplementasikannya,”kata Imam. (Im)