Pekalongan – Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Pekalongan H. Imam Tobroni, S.Ag, MM dalam upaya melihat kesiapan madrasah menghadapi ujian melakukan kunjungan ke beberapa madrasah diantaranya MIS Tegalrejo dan MTs Nurul Islam. Dalam kegiatan pemantauan tersebut, Imam minta agar madrasah memastikan sungguh-sungguh kesiapannya mengikuti ujian. Kesiapan yang dimaksud, kata Imam mulai dari Perencanaan, Pelaksanaan dan juga hasil yang maksimal.
“Dari mulai sekarang program sukses ujian harus sudah terpampang dan tersusun serta menjadi prioritas seluruh warga madrasah baik guru, kamad, komite maupun murid-muridnya. Membuat program harus disesuaikan dengan kebutuhan dan visi madrasah. Jangan sampai ada yang tertinggal, seperti melaksanakan bedah SKL dan kisi, Try Out, penambahan jam bimbingan belajar dan sebagainya, sehingga diharapkan kesiapan madrasah menghadapi ujian dilaksanakan seawal mungkin. Meskipun ujian adalah hal yang biasa berjalan setiap tahun tetapi jangan dijadikan rutinitas, namun harus menjadi alat evaluasi yang bermakna, maka integritas pelaksanaannya harus dijunjung tinggi disamping perlunya transparansi dan akuntabilitasnya.”jelas Imam lebih lanjut. Dalam kunjungan tersebut, Imam juga merasa senang ternyata madrasah telah merespon menghadapi ujian dengan berbagai aktifitas yang mengarah kearah tersebut. Ini pertanda baik bagi terus meningkatnya hasil prestasi akademis dan ujian madrasah, Demikian kata Imam.