Pekalongan– Kantor Kementerian Agama Kota Pekalongan menyelenggarakan kegiatan upacara rutin tiap tanggal 17. Upacara bulan ini dilaksanakan di halaman Kantor Urusan Agama Kecamatan Pekalongan Barat, disertai dengan penyerahan 8 SK Kenaikan Pangkat bagi para PNS di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kota Pekalongan, Senin (17/10/2016). Penyerahan SK langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Pekalongan H. Imam Tobroni, S.Ag, MM dengan disaksikan pejabat struktural dan seluruh pegawai yang hadir.
Pada kesempatan tersebut, Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kantor Kementerian Agama Kota Pekalongan, Drs. H. Nadhif selaku pembina upacara menyampaikan apresiasi atas upaya untuk meningkatkan kinerja dan produktivitas, khususnya bagi para PNS di lingkungan Kankemenag Kota Pekalongan, sesuai tugas pokok dan fungsi (Tupoksi).
“Terima kasih kepada seluruh pegawai yang dapat memenuhi tugas dan kewajibannya, mari kita tingkatkan kinerja dan produktivitas kita, mudah-mudahan apa yang kita kerjakan menghasilkan keberkahan juga,” kata Nadhif dalam pembinaannya.
Petugas Upacara gabungan dari Seksi PHU dan Gara Syariah, sebagai Komandan Upacara oleh Zabidi, Keprotokolan dibawakan oleh Khudliroh, Pembawa Panca Prasetya KORPRI oleh Sri Ratnaningtyas dan Pembukaan UUD 1945 oleh Nur Baidah, Ajudan oleh Sabiq, pembaca doa oleh M. Khaidar, S.Ag .