Pekalongan – Dalam rangka meningkatkan kualitas madrasah di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kota Pekalongan, melalui Seksi Pendidikan Madrasah menyelenggarakan Kegiatan Sosialisasi Penguatan Tenaga Pengolah Data Pendidikan (RA, MI, MTs, MA) pada Seksi Pendidikan Madrasah Tahun Anggaran 2016, berlangsung di Hotel Dafam Pekalongan, Jumat (2/09). Diikuti 60 guru dan operator Emis Madrasah se-Kota Pekalongan, pukul 09.00 WIB acara dibuka secara resmi oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Pekalongan, H. Imam Tobroni, S.Ag,MM.
Dalam sambutannya, Imam menyampaikan pentingnya kegiatan dalam rangka menambah wawasan dan meningkatkan pengetahuan operator RA/Madrasah sehingga dapat meng-input data secara valid dan akurat untuk dapat dipertanggungjawabkan. Pentingnya Kualitas dan Kuantitas dalam meng-input data, masih kurang disadari oleh operator. Peserta sosialisasi selain diberikan pemahaman secara teori, pada kesempatan tersebut juga diberikan waktu untuk Tanya jawab, Diskusi dan juga Praktek Entry Data Kependidikan. Diharapkan setelah dilaksanakan kegiatan sosialisasi, memudahkan operator RA/Madrasah dalam mengoperasikan aplikasi dan meng-input data secara valid dan akurat.
Perubahan data dan informasi yang semakin cepat, dapat digunakan sebagai dasar pengambilan kebijakan pendidikan. Sebagai contoh pentingnya data tersebut adalah untuk menentukan alokasi anggaran seperti Bantuan Operasional Sekolah, Program Indonesia Pintar yang merupakan program Pemerintah dalam mencerdaskan bangsa. Disamping juga dalam pengalokasian Tunjangan Fungsional dan Tunjangan Profesi untuk kesejahteraan Guru. Data yang valid dari sektor pendidikan Islam seperti Madrasah ini berada dibawah Ditjen Pendis.
Sebagai narasumber dalam kegiatan tersebut adalah Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Pekalongan, H. Imam Tobroni, S.Ag,MM, dan Dony Aldise Harahap, S.Kom dan Muwardi, S.Pd.I (Pengelola EMIS Kanwil Kemenag Prov. Jateng).