Pekalongan-Kepulangan jemaah haji asal Kota Pekalongan yang tergabung dalam kloter 051 Debarkasi Solo (SOC) berlangsung dengan lancar di Halaman Setda Kota Pekalongan. Sebanyak 337 orang jemaah haji asal kota batik itu tiba di Kota Pekalongan pada Sabtu malam sekitar pukul 21.00 WIB.
Disampaikan oleh Kasi PHU Kantor Kemenag Kota Pekalongan Drs. HM Nadhif bahwa jemaah haji dari Kota Pekalongan akan tiba di Solo pada hari Sabtu (8/10) pukul 11.55 WIB. Selanjutnya, setelah menjalani proses di Debarkasi Solo selama sekitar dua jam, para jemaah haji itu akan keluar dari bandara dan transit di rumah makan Tamansari.
Setelah istirahat sejenak, para jemaah haji tersebut akan meluncur dari Solo menuju ke Kota Pekalongan sekitar pukul 15.00 WIB. “Diperkirakan akan sampai di Pekalongan sekitar pukul 21.00 WIB,” terangnya.
Jemaah haji dijemput oleh panitia menggunakan delapan unit bus dan dikawal foreijder dari kepolisian maupun Dinas Perhubungan. “Kita juga menyiapkan mobil ambulans. Yang jelas, pengawalan dan pengamanan untuk jemaah haji sudah sangat cukup,” katanya.
Sesuai jadwal, rombongan jemaah Haji Kota Pekalongan Tahun 2016, akhirnya tiba di Halaman Setda.
Nadhief menambahkan jemaah haji dari Kota Pekalongan yang semula 338 orang kini ada 337 orang. Sebab, ada satu orang jemaah haji yang meninggal dunia di Mekah, yakni Warniti binti Samadi Rimin (64). Warga Sokorejo, Pekalongan Selatan, itu wafat di RS Arab Saudi karena sakit.