Kota Pekalongan – Lapangan Sekretariat Daerah Kota Pekalongan dipenuhi peserta Apel Luar Biasa Peringatan HANI, Selasa, 26 Juni 2019 Pukul 08.00-09.00 wib.
Apel yang dipimpin H. Saelany Machfudz ini dihadiri Sekda, Asisten Sekda, Staf Ahli Walikota, Sekretariat DPRD, Camat, Lurah, Kepala Satpol PP, Kepala Pelaksana BPBD, Direktur RSUD, Kepala Kankemenag, Pimpinan BUMD, Rektor Unikal, Ketua STIE Muhammadiyah, STIMIK, Ketua FKUB, Kepala SMAN 1 sd 4, SMKN 1 sd 4, MAN 1 sd 2, SMA swasta, SMK Swasta, MA Swasta, SMPN 1 – 17, SMP Swasta, dan MTs Swasta.
Dalam sambutan Wakil Presiden Yusuf Kalla yang dibacakan Walikota Pekalongan dinyatakan bahwa rakyat perang terhadap narkoba. Terutama para Aparatur Sipil Negara agar menjadi teladan bagi masyarakat agar steril narkoba.
Dalam kesempatan ini, Walikota menyematkan PIN kepada para kader Antinarkoba. Apel dilanjutkan dengan penandatanganan sikap di atas kain putih terpampang dan diakhiri dengan plaksanakan tes urine bagi peserta untuk meyakinkan bebas terpapar narkoba.