Pekalongan- Seleksi Penyuluh Teladan tahun 2015 diselenggarakan di Aula Kemenag Kota Pekalongan, Selasa (19/05). Seluruh peserta adalah penyuluh agama di jajaran Kementerian Agama Kota Pekalongan. Seleksi yang dimulai pukul 09.00 dilakukan dalam rangka memperoleh peserta terbaik untuk dikirim ke tingkat Karesidenan yang akan diselenggarakan Rabu (20/05) di tempat yang sama.
Dalam sambutan pembukaan acara tersebut, Kepala Kemenag Kota Pekalongan, Imam Tobroni menyampaikan bahwa ini merupakan ajang pembuktian penyuluh, sebab selama ini kinerja penyuluh dipertanyakan karena hasil yang dicapai tidak nampak secara nyata dan jelas. Tugas penyuluh (agama) di bidang pembangunan rohani, sehingga berbeda dengan Dinas Pekerjaan Umum (DPU) yang hasil kerjanya nampak jelas, misalnya pembangunan jembatan, jalan raya dan sebagainya.
Pada akhirnya tiga dewan hakim memutuskan nama-nama pemenang sebagai berikut, juara pertama dalam acara tersebut diraih Hj. Sri Mulyati, S.Ag (Penyuluh Agama Kecamatan Pekalongan Utara), juara kedua diraih Nur Kholis Rofi’i, S.Ag (Penyuluh Agama Kecamatan Pekalongan Utara), dan juara ketiga diraih Masykuri, S.Pd.I (Penyuluh Agama Kecamatan Pekalongan Selatan). (Saif SA)