Pekalongan- Pekan Olahraga dan seni (Porseni) Madrasah Ibtidaiyah tahun 2015 yang digelar oleh KKMI Kota Pekalongan dibuka Senin (16/03/2015) oleh Ka Kankemenag Kota Pekalongan H. Imam Tobroni, S.Ag, MM di Lapangan Stadion Batik Kraton. Acara tersebut diawali dengan pawai dari seluruh MI peserta Porseni diiringi dengan drumband dari beberapa sekolah. Total 47 MI se-Kota Pekalongan yang mengikuti Porseni tersebut.
Dalam amanatnya selaku pembina upacara, Imam menyatakan bahwa porseni MI ini memiliki makna penting sebagai ajang silaturahim siswa MI, mengasah kemampuan dan potensi serta sebagai sarana evaluasi sejauh mana madrasah dalam melangsungkan kegiatan kependidikannya baik dari sisi akademik maupun non akademik.
Untuk itu, Imam berharap agar wahana porseni dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya, kedepan diharapkan madrasah telah menyiapkan calon peserta sejak awal dilakukan penggemblengan dulu, sehingga yang dikirimkan dalam porseni sungguh-sungguh yang berprestasi dan berpotensi, dengan demikian seleksinya menjadi ketat dan hasilnyapun memuaskan. Imam optimis Kota Pekalongan kedepan akan menjadi kantong kejuaraan dan pemenang. Pembukaan ditandai dengan pelepasan balon dan tanda penyematan peserta porseni.
Sementara itu Ketua Pelaksana Porseni MI KKMI Kota Pekalongan, Suroso SPdI dalam laporan panitia Porseni saat pembukaan mengungkapkan, tujuan diadakannya lomba porseni KKMI Kota Pekalongan diantaranya untuk meningkatkan motivasi belajar. Selain itu juga meningkatkan prestasi akademik para siswa MI dalam hal penguasaan pengetahuan dasar (Matematika, IPA, Bahasa dan Sastra Indonesia dan Ke NU an).
Setelah pembukaan, dilanjutkan dengan lima jenis lomba yang dilaksanakan di tempat yang berbeda. Seperti Lomba lari sprint 100 meter dilaksanakan di Lapangan Batik Kraton, Lomba Lompat jauh di MII Banyuurip Ageng 01, Lomba tenis meja di MSI 15 Medono, Lomba Kaligrafi di MSI Kauman 01 serta Lomba Melukis di MI Keputran 02. Secara keseluruhan, ada 20 jenis cabang lomba yang terbagi atas lomba berjenjang dan tidak berjenjang. “Jumlah keseluruhan peserta kegiatan Porseni MI Kota Pekalongan tahun 2015 ini kurang lebih 1,363 peserta yang hanya diikuti oleh siswa siswi kelas satu hingga lima, insya Allah untuk upacara penutupan pada Kamis (19/03/2015) di MI Dekoro” katanya.